Android N-ify Apk – Xposed Installer Module – Unduh

Posted on

Android N-ify Apk – Xposed Installer Module – Unduh – Aplikasi Android N-ify itu aplikasi apa si? Kok asing gitu ya. Ya benar sekali. Memang benar aplikasi ini jarang terdengar. Apalagi orang yang hanya menggunakan ponsel hanya untuk berkomunikasi saja. Pasti asing dengan aplikasi ini. Tapi aplikasi ini memiliki fungsi yang banyak.

Selain itu, aplikasi ini juga dilengkapi dengan berbagai fitur. Perangkat Android versi Nougat dapat dicoba dengan aplikasi ini. Pengguna perangkat versi Marshmallow dan Lollipop dapat mencoba merasakan versi Nougat.

Rasanya perlu dicoba nih bagi pengguna yang perangkat Androidnya bukan dan tidak bisa diupgrade ke versi Nougat. Kamu bisa mencoba dengan menggunakan aplikasi ini.

Nah, karena itu kali ini Apkmirror akan menjabarkan mengenai aplikasi Android N-ify. Kamu pantengin terus artikel ini sampai selesai ya. Jangan di skip biar tidak ketinggalan info ya.

Apa itu Android N-ify Apk?

N-ify merupakan modul Xposed untuk ponsel versi Marshmallow dan Lollipop pada perangkat yang lebih lama. Aplikasi ini digunakan untuk menghadirkan fitur terbaik dari N. Android N atau Android 7 yang dikenal dengan Android Nougat sendiri berguna untuk Android dengan berbagai alat baru dan inovatif.

Android N-ify Apk adalah aplikasi yang dapat digunakan dengan menginstall terlebih dahulu aplikasi Xposed.

Kamu bisa mencoba Android versi Nougat tanpa perlu mengupdate perangkat Android kamu tentunya.

Cara Install Android N-ify Apk

Ingin mencoba Android N-ify tidaklah sulit. Kamu dapat mengikuti langkah-langkah dalam menginstall aplikasi ini pada perangkat Android kamu.

Adapun berikut ini cara menginstall aplikasi Android N-ify:

  1. Pastikan terlebih dahulu bahwa kamu menginstall Xposed Installer dan telah dilakukan root
  2. Aktifkan Sumber Tidak Dikenal terlebih dahulu pada menu Keamanan yang ada di perangkat Android kamu ya
  3. Setelah itu, jalankan aplikasi Xposed dan masuk ke menu Xposed Installer
  4. Pilih Download
  5. Cari Android N-ify
  6. Setelah itu install aplikasi pada tab Versions
  7. Tunggu hingga aplikasi terinstall
  8. Kemudian pada aplikasi Xposed pilih dan klik Modules untuk mengaktifkan Android N-ify
  9. Centang Android N-ify
  10. Terakhir kamu reboot perangkat Android kamu

Fitur pada Android N-ify Apk

Aplikasi satu ini memang bukanlah aplikasi yang umum digunakan. Tidak semua pengguna Android mengetahui dan ingin menggunakan aplikasi ini. Tapi bagi kamu yang tertarik dengan aplikasi ini. Berikut ini fitur yang dimiliki aplikasi ini di antaranya yaitu:

  1. Beralih di bilah pemberitahuan
    Pada fitur ini pengguna akan dimudahkan dalam pengaturan. Seperti ketika ingin mematikan cepat ponsel yang berada di bar notifikasi.
  1. Peningkatan pemberitahuan
    Bayangan notifikasi lebih ramping.
  1. Quick switch
    Ingin kembali ke aplikasi sebelumnya secara cepat hanya dengan ketuk dua kali Tombol Terkini.
  1. Mode malam
    Aplikasi ini juga memiliki fitur mode malam yang dapat membuat mata kita lebih nyaman ketika menatap ponsel.
  1. Penghemat data
    Dengan menggunakan aplikasi ini data pada ponsel kita akan lebih hemat.

Selain fitur tersebut masih banyak fitur pendukung lainnya seperti desain terbaru, Quick Reply, info kontak darurat di layar kunci, multi jendela multitasking, dan masih banyak fitur yang lainnya.

Quick Reply digunakan untuk membalas secara cepat dalam membalas chat dari berbagai aplikasi chat dan sosial media.

Ya saat ini memang sudah banyak perangkat Android Nougat tetapi bagi para pengguna yang masih memiliki ponsel Android versi Marshmallow dan Lollipop tetap dapat merasakan versi Nougatnya. Dengan menggunakan bantuan Android N-ify.

Demikianlah artikel mengenai Android N-ify. Semoga artikel ini bermanfaat untuk Anda sekalian dan dapat menambah wawasan kamu. Terima kasih.

Kamu juga dapat membaca artikel lainnya,