Cara Cek Pulsa Indosat

Posted on

Berikut ini adalah cara cek pulsa untuk pengguna Indosat dengan mudah dan cepat. Berguna bagi kalian yang ingin mengetahui sisa pulsa kalian.

Masih banyak dari kita yang tidak bisa atau belum mengerti bagaimana cara cek pulsa indosat. Beberapa cara cek pulsa yang dapat kita lakukan yaitu melalui menu sms, kode USSD, dan juga aplikasi myIM3.

Dari sekian banyak operator besar dan terkenal yang ada di indonesia, salah satunya adalah Indosat Ooredo. Pada umumnya, perusahaan operator komunikasi akan memberikan berbagai macam paket yang akan mempermudah pengguna dalam berkomunikasi.

cara cek pulsa indosat

Begitu juga dengan Indosat Ooredo yang dimana indosat menawarkan berbagai pilihan paket yang dibutuhkan oleh para penggunanya. Diantaranya adalah paket sms, paket telpon, paket internet, dan masih banyak yang lainnya.

Tetapi sebelum itu, ada sesuatu yang sangat mendasar yang terkadang kita lupakan, yaitu pengecekan pulsa. Pengecekan pulsa adalah salah satu hal yang sangat mendasar, sehingga kita perlu rutin melakukan pengecekan pulsa.

Bahkan ada juga yang belum tahu bagaimana cara melakukan pengecekan pulsa. Padahal melakukan pengecekan pulsa adalah sesuatu yang sangat penting.

Karena jika kalian tidak mengecek pulsa, kalian tidak akan tahu berapa sisa saldo pulsa milik kalian. Serta tidak tahu sampai kapan masa aktif kartu kalian berakhir.

Karena apabila masa aktif dalam masa tenggang, maka kalian tidak akan bisa menggunakan kartu kalian untuk mengirim sms ataupun menelpon.

Untuk memudahkan kalian dalam mengecek sisa pulsa kalian, simak pembahasan masing-masing caranya berikut ini.

1. Menggunakan Menu Dial/USSD

USSD adalah suatu protokol khusus yang digunakan untuk melakukan komunikasi dari ponsel ke penyedia layanan operator selular.

USSD pun dikenal dengan perintah * (bintang), angka, dan diakhiri dengan # (pagar). Menggunakan kode USSD merupakan cara yang biasa digunakan untuk berhubungan dengan operator, lalu bagaimana caranya?

  • Buka menu dial atau panggilan ponsel kalian, masukkan kode USSD *123#, lalu tekan panggil/ok/yes.
  • Tunggu sampai proses selesai, dan akan muncul pop-up
  • Dimana kalian akan menemukan informasi yang akan menampilkan sisa pulsa kalian.
  • Pop-up ini juga akan memberi informasi mengenai masa aktif dan beberapa menu yang ditawarkan oleh operator Indosat Ooredoo.

2. Menggunakan Menu SMS

Selain menggunakan menu dial, kalian pun dapat melakuka cek pulsa Indosat Ooredoo melalui SMS. Cara ini pun bisa dibilang sangat mudah karena kalian hanya perlu mengirimkan pesan ke nomor layanan yang sudah ditentukan. Berikut ini cara cek pulsa Indosat via SMS.

  • Masuk ke menu SMS, lalu buat pesan baru dengan mengetik kata USAGE.
  • Kirim pesan ke 363.
  • Tunggu beberapa saat. Ponsel kalian akan menerima balasan pesan berisi informasi mengenai saldo pulsa dan kuota internet beserta informasi pemakaian.

3. Menggunakan Aplikasi MyIM3

Selain melalui menu dial dan juga SMS, cek pulsa Indosat pun bisa dilakukan melalui aplikasi MyIM3. Cara ini menjadi favorit para pengguna smartphone, terutama kaum muda karena praktis dan mudah.

Melalui aplikasi ini, ada banyak informasi yang dapat kalian akses. Tidak hanya pulsa dan kuota, kalian pun dapat melihat masa aktif kartu, poin, promo, pilihan paket data, dan lain sebagainya.

Aplikasi MyIM3 juga menyediakan layanan lain seperti banking, belanja online, sampai streaming film dan musik. Untuk mengecek saldo pulsa dan kuota via aplikasi, kalian harus terhubung dengan internet.

Dengan kata lain, cara pengecekan yang satu ini berbasis online sehingga sulit dilakukan apabila pulsa atau kuota kalian sudah benar-benar habis.

Untuk kalian pengguna Indosat IM3 yang belum menggunakan aplikasi MyIM3, simak langkah-langkah download dan cara penggunaan berikut ini:

  • Akses Google Play Store untuk pengguna Android atau App Store untuk pengguna iOS, lalu cari aplikasi MyIM3.
  • Tekan tombol download, tunggu beberapa saat.
  • Saat sudah terpasang, buka aplikasi MyIM3 melalui smartphone kalian. Daftar akun dengan cara memasukkan nomor Indosat yang masih aktif dan alamat email.
  • Konfirmasi pendaftaran, kemudian masuk ke aplikasi.
  • Kalian sudah resmi terdaftar di aplikasi MyIM3. Setiap kali ingin mengecek informasi mengenai kartu, kalian cukup membuka aplikasi ini.
  • MyIM3 dapat digunakan oleh pengguna kartu Indosat prabayar.