Xfinity TV Apk untuk Android, Unduh dan Tonton

Posted on

Xfinity TV Apk untuk Android, Unduh dan Tonton – Pada masa pandemi seperti ini apa yang dilakukan tiap orang ya? Bagi pelajar tentunya sekolah secara daring. Para pekerja ada yang sebagian bekerja secara wfh (work from home) dan ada juga yang tetap harus berangkat ke tempat kerjanya. Para ibu rumah tangga selain mengurus rumah tentunya menambah tugas tambahan mendampingi anak untuk sekolah secara daring.

Selebihnya, mereka yang #dirumahaja akan menghabiskan banyak waktu di rumah. Tentunya harus dengan mengerjakan hal-hal yang positif yang dapat memberikan asupan yang baik bagi tubuh dan mental. Bisa dengan berolahraga, berkreasi dengan mendesain rumah, atau melakukan hal lain seperti menonton.

Acara TV saat ini dipenuhi acara yang memiliki jenis yang sama terkadang kita bosan dengan nonton TV acara lokal. Hal inilah yang menyebabkan banyak orang beralih ke TV langganan yang memiliki siaran TV lebih banyak. Tentunya memiliki acara yang jauh lebih bermanfaat.

Seperti contohnya acara berita atau acara kartun yang dapat ditonton oleh anak-anak. Atau lebih baik menonton film saja.

Selain itu, bagaimana yang tidak memiliki TV atau tidak bisa nonton TV dikarenakan bekerja? Bagi para pecinta film juga tidak bisa nonton di bioskop di masa pandemi ini. Mereka akan kesulitan melihat tayangan kesukaannya.

Nah karena itu, muncullah aplikasi yang dapat digunakan untuk nonton TV atau pun film. Aplikasi ini merupakan layanan berbayar yang dapat dinikmati. Tahukah kamu aplikasi apakah itu?

Ya, aplikasi ini bernama Xfinity TV Apk. Kamu dapat mengunduh aplikasi ini dan menikmatinya. Tapi apakah aplikasi ini begitu asing di telinga kamu?

Keep Calm sis. Berikut ini akan dijelaskan nih apa itu Xfinity TV Apk. Kali ini artikel pada Apkmirror akan membantu kamu dalam menentukan pilihan.

Apa itu Xfinity TV Apk?

Aplikasi Xfinity TV merupakan aplikasi nonton TV yang terdiri dari ribuan saluran acara TV dan juga film. Kamu dapat menonton melalui aplikasi ini di mana dan kapan saja. Menonton secara offline pun dapat dilakukan. Aplikasi ini dapat digunakan bagi para pengguna perangkat Android, PC, laptop, tablet, dan juga TV.

Xfinity atau Comcast Cable Communications, LLC, adalah perusahaan jasa telekomunikasi yang menyediakan layanan TV kabel, internet, dan telepon yang berasal dari Amerika Serikat.

Xfinity TV Apk merupakan software atau aplikasi yang akan diunduh kemudian diinstall.

Apa saja fitur yang disediakan aplikasi Xfintity TV?

Setiap aplikasi tentunya menyediakan fitur-fitur yang banyak. Salah satu dari fitur tersebut menjadi nilai jual dari aplikasi tersebut. Sama halnya dengan Xfinity TV Apk. Aplikasi ini juga terdiri dari berbagai fitur yang mendukung berjalannya aplikasi ini.

Aplikasi Xfintity TV menyediakan fitur berikut ini:

  1. Kontrol orang tua
  2. Streaming acara TV dan film dari saluran premium
  3. Tonton saluran anak-anak, berita, dan olahraga
  4. Unduh acara TV dan film
  5. Video on Demand
  6. Kualitas HD
  7. DVR
  8. Search atau mencari
  9. Remote control

Berikut ini penjelasan lebih lengkapnya:

1. Kontrol orang tua

Fitur kontrol orang tua merupakan fitur yang paling oke. Karena kita dapat memberikan privasi atau pun keamanan terhadap tontonan yang ada. Terutama untuk tontonan anak-anak. Kita bisa memilih dan mengatur acara atau film apa yang boleh dan bisa ditonton oleh anak kita. Karena bagaimanapun juga sebagai orang tua mengawasi dan mendampingi anak ketika nonton tv atau film merupakan pilihan yang bijak.

Karena bisa saja acara atau film yang ditonton anak terdapat adegan yang tidak baik untuk dicontoh. Selain itu juga karena kita tidak tahu apakah anak akan mencontoh atau tidak apa yang ditontonnya.

Menjaga tontonan anak merupakan langkah awal dalam mengawasi dan menjaga anak.

2. Streaming acara TV dan film dari saluran premium

Menonton acara TV atau film dapat dilakukan dengan cara streaming. Kamu tidak perlu repot-repot untuk menonton film atau acara TV. Sayangnya kamu tidak dapat streaming dan mengunduh video acara internasional.

3. Tonton saluran anak-anak, berita, dan olahraga

Kategori yang ada pada aplikasi ini cukup banyak, di antaranya yaitu anak-anak, berita, olahraga, dan masih banyak yang lainnya. Kamu tinggal memilih kategori mana yang ingin kamu tonton.

4. Unduh acara TV dan film

Acara dari Showtime, Streampix, Starz, Encore, dan MoviePlex dapat diunduh dan dinikmati secara offline. Tentunya tidak akan memakan kuota kamu.

5. Video on Demand

Video on Demand atau VOD merupakan layanan televisi interaktif yang berfungsi untuk mengontrol sendiri pilihan program yang akan ditonton lewat internet.

6. Kualitas HD

Kualitas video yang bagus menambah kenyamanan dalam menonton film atau pun TV. Tentunya menonton jadi lebih seru. Selain kualitas video yang baik, jaringan internet yang terbaik menjadikan aplikasi ini merupakan aplikasi yang terbaik untuk streaming.

7. DVR

DVR atau Digital Video Recorder merupakan suatu layanan untuk merekam. Kemudian video tersebut dapat kita putar maju atau pun mundur.

8. Search

Dengan menggunakan fitur search mencari juga membantu kamu dalam memudahkan saluran acara TV atau film yang kamu inginkan.

9. Remote control

Kamu dapat mengontrol perangkat Android atau tablet untuk dijadikan remote. Dengan begitu kamu dapat mengganti saluran yang kamu inginkan.

Apa saja pendukung aplikasi Xfinity TV?

Yang dibutuhkan aplikasi ini di antaranya yaitu:

  1. Koneksi internet untuk streaming dan mengunduh video, koneksi internet secara wifi.
  2. Perangkat Android atau tablet dapat dijalankan dengan Android 2.3 ke atas
  3. Layanan Xfinity TV atau Comcast Digital Video, untuk memutar konten kamu harus beralngganan satu atau beberapa saluran.
  4. Alamat email dan password Comcast ID atau Comcast.net

Bukankah menarik jika kamu tetap dapat menonton acara atau film yang kamu sukai di mana pun dan kapan saja. Nah aplikasi ini patut dicoba, bukan? Kamu dapat menikmati aplikasi yang memiliki kelebihan yang lebih baik dibanding aplikasi lainnya. Kualitas gambar yang baik juga dapat membantu kamu dalam menikmati film atau acara TV yang kamu nanti-nanti.

Nikmati dan rasakan sendiri nikmatnya menonton dengan aplikasi ini. Demikianlah artikel mengenai Xfinity TV Apk yang telah dijelaskan. Semoga artikel ini bermanfaat untuk Anda sekalian. Terima kasih.

KAmu juga dapat membaca artikel berikut ini: